Senin, 06 Maret 2017

Masa Pertumbuhan dan Perkembangan Yang Terjadi Pada Manusia


TAHAP-TAHAP PERTUMBUHAN DAN PERKEMBANGAN MANUSIA


Pertumbuhan merupakan proses perubahan menuju kesempurnaan fisik. Perubahan-perubahan seperti bertambahnya berat badan, tinggi badan, ukuran lingkar kepala, ukuran lingkar lengan, dan lingkar pinggul merupakan tanda-tanda adanya pertumbuhan. Pertumbuhan dapat diamati dan dapat diukur.
            Seiring dengan pertumbuhannya, seseorang juga mengalami perkembangan. Perkembangan merupakan proses menuju kedewasaan. Proses ini bersifat kualitatif, artinya tidak dapat ditanyakan dalam ukuran jumlah, panjang, maupun berat. Jika kalian perhatikan seorang bayi dari hari ke hari, tentu kalian akan mengamati perkembangan yang luar biasa. Pada awalnya, seorang bayi hanya bisa menggerakkan kaki dan tangannya. Seiring bertambahnya usia, bayi itu mulai memiringkan tubuhnya dan kemudian mampu tengkurap. Proses perkembangan ini akan terus terjadi sampai dia menjadi dewasa.
            Pertumbuhan dan perkembangan manusia terjadi secara bertahap, yaitu bayi, batita, balita, anak-anak, remaja, dewasa, dan manula. Berikut di bawah ini adalah uraiannya.
a.     Bayi


Seseorang dikatakan bayi ketika dia baru lahir ke dunia dengan usia di bawah 1 tahun. Bayi merupakan fase awal manusia dimana disusui oleh ibunya dengan ASI sebagai asupan nutrisi yang baik. Pada fase ini, seorang bayi berlatih tengkurap dan sudah mulai tumbuh gigi dan bicara walau tidak dimengerti orang dewasa.

b.     Batita (Bawah Tiga tahun)

Pada umumnya, di masa batitalah seorang bayi jadi mampu merangkak bahkan berjalan, bicara dengan beberapa patah kata yang dimengerti, dan lepas dari ASI di usia 2 tahun. Asupan makanan sudah bisa diberikan nasi dan lauknya karena gigi susu sudah mulai banyak tumbuh.

c.      Balita (Bawah Lima Tahun)

Balita adalah fase dimana manusia sudah mulai mengerti perasaan marah, sedih, senang, kesal, dan lain-lain. Pada fase ini juga biasanya mampu dididik seperti diajarkan membaca, berhitung, bermain, bicara dengan lancer, dan kemampuan lainnya.

d.     Anak-anak

Masa anak-anak terjadi ketika manusia berusia 6-10 tahun dengan ciri umum berat dan tinggi badan yang meningkat signifikan. Anak-anak biasanya memiliki keinginan yang sangat besar terhadap sesuatu jika tidak akan memancing setiap perasaannya baik sedih ataupun kesal. Masa anak-anak  juga masa dimana mereka mengetahui tindakan baik dan buruk. Namun, tetap saja emosi mereka masih labil.

e.     Remaja

Masa remaja disebut juga masa puber karena pada masa ini manusia akan mengalami pubertas dimana laki-laki pada usia 11-16 tahun dan perempuan usia 10-15 tahun akan mengalami perkembangan yang sangat pesat, baik fisik ataupun psikologis. Hormon seksual sudah mulai aktif dan ciri fisik pubertas mulai tampak. Ciri umum masa pubertas yaitu mengalami mimpi basah pada laki-laki dan terjadi menstruasi pada perempuan.

f.       Dewasa

Dewasa terjadi ketika manusia menginjak usia ±20 tahun. Pada masa ini adalah penyempurnaan dari masa remaja dimana pola piker sudah cukup matang dan ciri fisik sudah mulai sempurna. Otot semakin kuat. Organ reproduksi juga sudah tumbuh dan berkembang dengan sempurna.

g.     Manula (Manusia Usia Lanjut)

Manula terjadi karena proses penuaan. Ciri umumnya adalah berkurangnya kerja seluruh indra seperti penglihatan dan pendengaran. Pergerakan tubuh jadi lebih lamban, persendian selalu merasakan keluhan, rambut mulai beruban. Manula terjadi pada usia 50 tahun ke atas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar